Cina akan kembali menerbitkan berbagai jenjs visa untuk warga asing pekan ini.

Selama tiga tahun terakhir, negara itu menerapkan perbatasan paling ketat di dunia sejak pandemi Covid-19 melanda dan melarang kunjungan wisata.

Pelancong yang sudah memiliki visa yang dikeluarkan sebelum 28 Maret 2020 juga dapat masuk ke negara tersebut selama visa tersebut belum kedaluwarsa.

Selain itu, layanan bebas visa akan dilanjutkan di area yang tidak memerlukan visa sebelum pandemi, termasuk di kapal pesiar yang melewati pelabuhan Shanghai.

Cina Gelar Latihan Tembak dengan Peluru Sungguhan di Laut Dekat Taiwan Cina pertama kali menghapus karantina untuk kedatangan internasional pada Januari, namun masih akan mewajibkan pengunjung untuk melakukan tes Covid-19 pada 48 jam sebelum keberangkatan mereka dan memasukkan hasil tersebut ke dalam formulir deklarasi kesehatan pabean mereka.

Pembukaan dilakukan beberapa bulan setelah Hong Kong mulai melonggarkan pembatasan perjalanan bagi pengunjung internasional.

Saat ini, pelancong ke Hong Kong diharuskan menjalani tes antigen cepat yang dapat dilakukan sendiri dalam waktu 24 jam setelah keberangkatan atau menjalani tes PCR dalam waktu 48 jam setelah keberangkatan, menurut Dewan Pariwisata Hong Kong.

Pembukaan juga dilakukan beberapa hari setelah Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit atau CDC mencabut peraturannya yang mewajibkan penumpang pesawat dari Cina, Hong Kong dan Makau untuk menunjukkan tes Covid-19 negatif atau dokumentasi pemulihan sebelum menaiki penerbangan ke Amerika Serikat.

Aturan itu awalnya diberlakukan pada Januari di tengah lonjakan kasus Covid-19 di sana.

Menlu Antony Blinken Klaim AS Berhasil Bendung Ekspansi Mata-mata Cina Pada 2022, Cina mencatat hanya 115,7 juta perjalanan lintas batas masuk dan keluar negaranya.

Jumlah orang asing mencapai sekitar 4,5 juta.

Sebaliknya, Cina mencatat 670 juta keseluruhan perjalanan pada 2019 sebelum Covid-19 dengan kunjungan orang asing mencapai 97,7 juta.

TRAVEL AND LEISURE | REUTERS Pilihan Editor: Cina Pilih 20 Negara Tujuan Program Percontohan Wisata Kelompok, Indonesia Termasuk

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *